28.7.10

Daftar 20 Kabupaten/Kota Terkaya di Indonesia


Dana bagi hasil sumber daya alam dari pemerintah pusat kepada pemerintah kabupaten dalam jumlah sangat besar didapat 20 kabupaten dan kota di Indonesia.
Bahkan beberapa kabupaten mendapat jatah bagi hasil hingga triliunan rupiah per tahun.

Sebagai contoh, Kabupaten Kutai Kartanegara di Kalimantan Timur yang memiliki dana Bagi Hasil Rp 2,5 triliun pada 2009, juga Kabupaten Bengkalis di Riau yang kebagian jatah Rp 1,5 triliun.
Jumlah itu sangat timpang jika dibandingkan rata-rata jatah yang diperoleh kabupaten miskin sumber daya alam.Seperti Kabupatan Gunung Kidul,Sleman dan Kulon Progo di Provinsi Yogyakarta yang hanya mendapat jatah bagi hasil sumber alam Rp 144-146 jutaan per tahun.

Data dari Hasil Audit Badan Pemeriksa Keuangan terhadap Laporan Keuangan Pemerintah Pusat 2009,kabupaten yang kaya raya sebagian besar terdapat di Kalimantan Timur, Riau,Sumatra Selatan, Kepulauan Riau dan Papua.
Seperti diketahui, Kalimantan Timur merupakan pusat pertambangan batu bara, Riau dan Kepulauan Riau menjadi tempat pertambangan minyak dan gas.

Lebih lengkapnya,inilah daftar 20 kabupaten kaya raya tersebut:

1. Kab. Kutai Kartanegara (Kaltim) Rp 2.566 ,55 miliar

2. Kab. Bengkalis (Riau) Rp 1.519 ,73 miliar

3. Kab Kutai Timur (Kaltim) Rp 1.059 ,72 miliar

4. Kab. Siak (Riau) Rp 993 ,20 miliar

5. Kab. Rokan Hilir (Riau) Rp 911 ,07 miliar

6. Kab. Musi Banyuasin (Sumsel) Rp 858 ,45 miliar

7. Kab. Kutai Barat (Kaltim) Rp 670 ,60 miliar

8. Kab. Kampar (Kaltim) Rp 679 ,32 miliar

9. Kab. Pasir (Kaltim) Rp 593 ,64 miliar

10. Kab. Berau (Kaltim) Rp 553 ,26 miliar

11. Kab. Bulungan (Kaltim) Rp 482 ,82 miliar

12. Kota Samarinda (Kaltim) Rp 480 ,19 miliar

13. Kab. Nunukan (Kaltim) Rp 478 ,34 miliar

14. Kab. Panajam Pasir Utara (Kaltim) Rp 477 ,03 miliar

15. Kota Bontang (Kaltim) Rp 476 ,83 miliar

16. Kab. Malinau (Kaltim) Rp 462 ,34 miliar

17. Kota Tarakan (Kaltim) Rp 454 ,55 miliar

18. Kota Balikpapan (Kaltim)    Rp 441 ,60 miliar

19. Kab. Natuna (Kep Riau)    Rp 440 ,24 miliar

20. Kab. Mimika (Papua)    Rp 424 ,33 miliar

(sumber:suaramerdeka.com)

0 komentar:

Posting Komentar

Get this blog as a slideshow!