16.5.10
Kiai Said Jamin Warga NU Tak Terlibat Terorisme
Posted By
Abdurrahman Haidar
On
Minggu, Mei 16, 2010
Ketua Umum PBNU,KH Said Aqil Siradj menjamin,dari puluhan ribu santri NU di seluruh Indonesia,tidak ada satupun yang ikut gerakan-gerakan terorisme.
Hal itu diungkapkan Said Aqil di Jakarta, Minggu (16/5)."Ya NU,yaMuhammadiyah, semua seharusnya ikut dilibatkan.Kalau dari NU,saya jamin, tidak ada santri yang terlibat teroris.Dari 14 ribu pesantren NU,tidak ada satupun yang terlibat, Saya jamin itu," tegasnya.
Sebelumnya, PBNU menilai maraknya terorisme yang mengatasnamakan agama merupakan bagian strategi pihak yang tidak bertanggung jawab dalam upaya memecah belah persatuan nasional.
Ia pun menilai, segala bentuk kegiatan teroris tersebut merupakan satu rancangan yang didesain khusus untuk satu tujuan tertentu.
"Saya percaya ini semua by design ," ujar Said Aqil.
Ia melihat, pengatasnamaan agama, khususnya Islam, dalam tiap aksi teror dan kekerasan yang dilakukan tersebut tak ayal membuat umat geram.Sebab,konteks keyakinan yang dianut para teroris tersebut dipandang sangat menyimpang dari ajaran Islam.
"Kekerasan ada di mana-mana,di setiap agama,di setiap peradaban.
Abad 16 antara katolik dan kristen protestan,kita tahu seperti apa sejarahnya.Kebetulan era sekarang kelompok garis keras ada di sebagian kecil umat islam.Saya akui. Mereka adalah saudra-saudara kita sesama agama. Tapi memang sudah menyimpang atau bertentangan dengan Islam itu sndiri," imbuhnya. [Inilah.Com]
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar